Kembali

Apa itu Real Time? Wawancara Team Leader Real-Time Moovit

Tidak semua kota di aplikasi Moovit mempunya informasi kedatangan Real Time bus. Agar dapat memahami lebih jauh apa itu Real Time dan apa saja tantangannya, kami mewawancarai Real Time expert Moovit, Ella Bider.

Pertanyaan (Q): Apa definisi Real Time (RT) menurut Anda?

Ella (E): RT adalah prediksi intelligent berbasis data mengenai waktu kedatangan kendaraan ke titik-titik yang ada di rutenya. Moovit menyediakan RT di aplikasi untuk bus, tram, dan kereta.

Q: Bagaimana cara Moovit mendapatkan RT?

E: Moovit memiliki dua cara untuk mendapatkan RT. Pertama, adalah integrasi Estimation Time of Arrival (ETAs) atau estimasi waktu kedatangan yang dihitung oleh “provider” yang biasanya mengacu pada operator transportasi umum. Cara kedua, provider memberikan data posisi geografis kendaraan (data GPS) dan Moovit menghitung ETA ke perhentian selanjutnya menggunakan algoritma khusus Moovit.

Q: Bagaimana cara kerja RT di aplikasi?

E: Ketika pengguna membuka Moovit, aplikasi akan mengirimkan permintaan ke server. Respon dari server berisi data statis seperti nama perhentian, data rute yang relevan, serta data RT (jika tersedia). Data RT di-refresh setiap beberapa detik sampai pengguna menutup aplikasinya.

Q: Berapa banyak kota di seluruh dunia yang memiliki kemampuan RT? Dan dari jumlah tersebut, berapa banyak cakupan Moovit?

E: Jumlah ini terus berubah dan Operation Team Moovit bekerja sangat keras untuk menghubungkan kami ke provider baru.

Q: Apa saja tantangan RT? Mengapa tidak tersedia di semua kota?

E: Ada banyak tantangan dalam RT, mulai dari mendapatkan data GPS hingga menghitung ETA yang tepat. Ada banyak faktor di jalan yang mengakibatkan ketidakpastian dan kerumitan pada penghitungan dan pengukuran seperti kemacetan lalu lintas, kecelakaan, dan peristiwa-peristiwa yang terjadi, dan ini baru beberapa hal. Bahkan keberadaan gedung-gedung tinggi dapat berdampak pada penyimpangan dalam hasil pengukuran GPS!

Q: Solusi apa yang dimiliki Moovit?

E: TimePro, Real-Time Vehicle Location System Moovit, merupakan produk-produk yang dikembangkan Moovit untuk menyediakan RT kepada operator transportasi umum di seluruh dunia yang tidak memiliki sumber daya untuk berinvestasi ke solusi yang mahal, ketinggalan jaman, dan sulit digunakan untuk RT. Kami membangun solusi plug and play yang memberikan jadwal RT yang dapat diandalkan untuk penumpang. Sementara ini kami juga menyediakan RT operation dashboard untuk administrator.

Q: Apa pandangan Moovit tentang RT?

E: Kami tau betapa pentingnya informasi RT yang akurat bagi pengguna kami dan oleh karena itu, tim kami bekerja keras untuk mengembangkan algoritma, mengumpulkan data statistic untuk meningkatkan data statis dan memperkirakan RT dengan cara yang paling canggih dan cerdas. Di Moovit, kami memiliki tim yang khusus didedikasikan untuk RT. Hal ini tentunya menunjukkan betapa pentingnya RT untuk aplikasi Moovit.

Previous